Pages

Rabu, 01 Agustus 2012

Membuat Devil's Food Cake

*Bahan
-Cake 
200 g brown sugar (bisa diganti dengan 100 g gula palem dan 70 g gula pasir halus.
50 g cokelat bubuk
250 ml buttermilk/ yogurt
1 sdt ekstrak vanilla
240 g tepung terigu protein rendah
1 sdt baking soda
1/2 sdt garam
100 g mentega tawar
200 g gula pasir
2 butir telur

-Untuk Bagian Luar 
180 g dark baking chocolate, cincang
6 sdm susu cair
75 g mentega tawar
2 sdm liqueur (rum/cognac, dll) (optional)

-Untuk Bagian Dalam
250 ml krim kental (thick cream/ whipping cream)
120 g dark baking chocolate, cincang

 *Cara Membuat
Bagian Luar Cake: lelehkan cokelat bersama susu hingga cokelat meleleh, angkat. tambahkan mentega, aduk hingga mentega meleleh. Lalu, masukkan liqueur, aduk hingga lembut. Diamkan glaze hingga mengental dan mudah untuk dioleskan (90 menit).
Bagian Dalam Cake: Panaskan krim sambil diaduk hingga beruap, Angkat, tuang ke dalam cokelat cincang, aduk rata perlahan sampai cokelat larut. Tutup, dinginkan di lemari es hingga mengental dan bisa dioleskan 960 menit). Keluarkan, kocok dengan mixer kecepatan sedang hingga rata kentalnya, gunakan segera.
Cake: campur brown sugar, cokelat bubuk, dan 1/2 bagian buttermilk, sisihkan. Campur sisa buttermilk dan ekstrak vanila, sisihkan. Ayak terigu bersama baking soda dan garam, sisihkan.
Dengan bantuan mixer, kocok mentega hingga lembut (± 1/2 menit). Masukkan gula pasir secara bertahap, kocok hingga ringan dan pucat. Masukkan telur satu persatu, kocok sampai rata setiap kali.
Tambahkan adonan cokelat bubuk buttermilk, aduk balik. Bagi tepung dalam 3 bagian dan buttermilk dalam 2 bagian. Masukkan tepung terigu bergantian dengan buttermilk, dimulai dan diakhiri dengan tepung ke dalam adonan. Aduk balik dengan spatula.
Menganggang: bagi rata adonan ke dalam loyang-loyang. Panggang hingga matang (30 – 35 menit), keluarkan.
dinginkan cake dalam loyang di atas rak kawat (10 menit) lalu keluarkan. Pindahkan ke rak kawat untuk mendinginkan.
Penyelesaian: olesi salah satu permukaan cake dengan krim ganache, tutup dengan cake satunya lagi. Dengan bantuan pisau palet, oleskan sisa krim ganache untuk menutup seluruh permukaan cake.
Taruh cake di atas rak kawatyang dibawahnya diberi loyang atau nampan. Siram permukaan cake dengan glaze ganache hingga tertutup rata, dinginkan lagi.
Sebelum disajikan, keluarkan cake dan diamkan pada suhu ruang selama 30 menit.
Info nutrisi per potong: energi 387,1 kalori, karbohidrat 50,9 g, lemak 19,9 g
, kolesterol 79,9 mg.

*SELAMAT MENCOBA*




0 komentar:

Posting Komentar